Yopi Rianda SH Terpilih Secara Aklamasi Menjadi Ketua DPW Partai Bulan Bintang Provinsi Banten dalam Muswil Ke 5 Tahun 2025

sultannews.co.id
Minggu | 17:20 WIB Last Updated 2025-04-27T10:35:04Z

KOTA SERANG - Musyawarah Wilayah ke 5 Partai Bulan Bintang (PBB) Provinsi Banten telah dilaksanakan dan menetapkan ketua terpilih untuk periode masa jabatan 2025-2030, bertempat di Cafe 527 Jln. Maulana Yusuf, Cimuncang, Kota Serang yang dihadiri Perwakilan DPP PBB Pusat, Pengurus DPW PBB Provinsi Banten, Pimpinan DPC Kabupaten dan Kota di wilayah Provinsi Banten, Pengurus Muslimat, Pemuda Bulan Bintang dan Brigade Hizbullah. Minggu (27/4/2025).

Pengurus DPW Partai Bulan Bintang Provinsi Banten dalam Muswilnya yang ke 5 sebelumnya telah menjaring bakal calon untuk menduduki ketua DPW PBB Provinsi Banten dan terdaftar 3 kandidat yaitu Yofi Rianda, SH., Susanto dan Fahroji. Dalam penjaringan bakal calon ketua DPW PBB, 2 kandidat yaitu Susanto Ketua DPC PBB Kota Tangerang dan Fahroji asal Kota Cilegon tidak memenuhi syarat yang telah ditentukan oleh OC dan SC hingga secara otomatis gugur sebagai bakal calon ketua DPW PBB Provinsi Banten.

Sri Burhana Ketua Panitia Muswil ke 5 DPW PBB Provinsi Banten dalam sambutannya menjelaskan bahwa penjaringan telah dilaksanakan dan menjalankan mandat dari PBB pusat untuk melaksanakan Muswil di Banten.

"Sesuai dengan rapat zoomet dan arahan dari DPP, acara Muswil ini bisa dilaksanakan dengan sederhana yang terpenting sesuai dengan AD ART partai artinya tanggungjawab moral sebagai anggota partai bisa berjalan sebagaimana mestinya," paparnya.

Sebelumnya Partai Bulan Bintang periode 2019-2025 di jabat oleh H. Suciazhi yang juga menghadiri dan memberikan arahannya sebagai wujud tanggungjawab dan mandat yang telah di laksanakan dalam kepemimpinannya dan secara resmi dirinya telah mengundurkan diri sebagai pengurus dan kader PBB.

"Terima kasih untuk pengurus DPW Provinsi Banten dan panitia telah melaksanakan Muswil dengan baik, selain itu saya atas nama pribadi mengucapkan mohon maaf atas segala kekurangan dalam menjalankan amanat selama 2 periode dengan segala kekurangannya, Alhamdulillah selama ini dari 2019-2024 bisa meloloskan DPW PBB Banten menjadi peserta Pemilu setiap verifikasi selalu nomor satu, harapannya di masa yang akan datang dengan kepemimpinan selanjutnya PBB lebih maju dan lebih besar lagi," ungkapnya disambut tepuk tangan para hadirin.

Arahan juga disampaikan oleh H. Dudu Abdussamad sebagai perwakilan DPP Partai Bulan Bintang dan Ketua Bidang Infrastruktur Zona 1, apapun hasil dalam Muswil ke 5 ini akan menyampaikan dan mengawal hasil yang telah di tetapkan oleh panitia Muswil. Dirinya juga berpesan kepada peserta Muswil untuk menghilangkan segala perbedaan yang dapat merugikan partai.

"Dengan tantangan yang semakin berat dan kondisi partai seperti ini, maka harus ada semangat yang terpelihara di dada seluruh level kepengurusan dengan pemikiran-pemikiran cerdas, Insya Allah PBB bangkit menjadi besar dan meraih kemenangan asalkan tinggalkan politik internal yang bisa melemahkan partai, amanat dari pimpinan satukan hati, satukan pemikiran dan satukan langkah agar PBB menjadi partai yang tetap eksis dan semakin besar," pesannya kepada peserta Muswil.

Dalam proses Muswil telah dibacakan tata tertib (tatib) musyawarah yang disetujui peserta sebagai vooters dan menetapkan dari 3 kandidat bakal calon yang telah mengajukan diri, dan hasilnya secara aklamasi telah ditetapkan Yopi Rianda sebagai Ketua DPW PBB Provinsi Banten periode 2025-2030.



Yopi Rianda dalam sambutan pertamanya sebagai ketua terpilih bahwa dirinya akan menjalankan program dan meminta kepada pengurus DPC Kabupaten dan Kota di Provinsi Banten untuk tetap menjaga silaturahmi dan bahu membahu terus membesarkan Partai Bulan Bintang kedepan.

"Terima kasih kepada panitia, OC, SC dan kepada seluruh pengurus DPW PBB Provinsi Banten juga kepada DPC Kabupaten Kota yang telah menghadiri Muswil ke 5 ini. Selanjutnya kedepan bagaimana caranya agar PBB bisa lebih dikenal, lebih bermanfaat bagi masyarakat tentunya dengan melakukan transformasi kepengurusan dan penguatan badan badan otonom partai hingga PBB dapat sukses di Pemilu 2030 nanti, kami Partai Bulan Bintang akan bersinergi dengan instansi pemerintah untuk mensukseskan pembangunan demi kemaslahatan masyarakat Banten," ucapnya dengan penuh semangat.

Acara Muswil ke 5 Partai Bulan Bintang DPW Provinsi Banten dengan tema "Transformasi Untuk Banten Maju" selesai dilaksanakan dengan sukses dan siap menjalankan program kerja baik pusat dan daerah. (Red/*)

iklaniklan
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Yopi Rianda SH Terpilih Secara Aklamasi Menjadi Ketua DPW Partai Bulan Bintang Provinsi Banten dalam Muswil Ke 5 Tahun 2025

Trending Now

Iklan