Mathla’ul Anwar Boarding School Gelar Dauroh Quran, Tingkatkan Kualitas Hafalan dan Pemahaman Siswa

sultannews.co.id
Minggu | 19:03 WIB Last Updated 2025-03-09T12:03:08Z

 

Dokumentasi kegiatan saat memberikan tausyiah Ramadhan, Minggu 09/03/25


PANDEGLANG,- Mathla’ul Anwar Boarding School sukses menyelenggarakan kegiatan Dauroh Quran, sebuah program intensif untuk meningkatkan hafalan dan pemahaman Al-Qur’an bagi para siswa/i tingkat SMA/sederajat se Kabupaten Pandeglang." Minggu 09/03/2025



Kegiatan ini berlangsung selama 2 hari dan diikuti oleh 101 orang siswa dari berbagai SMA dan Madrasah Aliyah.



Dauroh Quran ini bertujuan untuk memperkuat hafalan, memperdalam tafsir, serta meningkatkan kecintaan para santri terhadap Al-Qur’an.



Para peserta mendapatkan bimbingan langsung dari para ustaz dan hafiz Al-Qur’an yang berpengalaman, dengan metode pembelajaran yang sistematis dan interaktif.



“Kami berharap melalui kegiatan ini, para santri tidak hanya semakin kuat hafalannya, tetapi juga memahami makna dan mampu mengamalkan ajaran Al-Qur’an dalam kehidupan sehari-hari,” ujar KH Ace Zaenal Solihin, selaku Direktur Mathlaul Anwar Boarding School.



Selain fokus pada hafalan, kegiatan ini juga mencakup kajian tafsir, tadabbur Al-Qur’an, serta motivasi dari para Ustadz muda.



Dengan suasana yang kondusif dan lingkungan yang mendukung, para peserta merasakan pengalaman spiritual yang mendalam selama mengikuti dauroh ini.



Kegiatan Dauroh Quran merupakan bagian dari komitmen Mathla’ul Anwar Boarding School dalam mencetak generasi Qurani yang tidak hanya cerdas secara akademik, tetapi juga memiliki akhlak mulia dan pemahaman agama yang kuat.



Dengan berakhirnya kegiatan ini, diharapkan para santri semakin termotivasi untuk terus menghafal dan mengamalkan Al-Qur’an dalam kehidupan mereka.



Mathla’ul Anwar Boarding School akan terus mengadakan program serupa sebagai bagian dari upaya membangun generasi yang berlandaskan nilai-nilai Islam." Tutup (Red/Tayo) 



Penulis : Sapeudin

iklaniklan
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Mathla’ul Anwar Boarding School Gelar Dauroh Quran, Tingkatkan Kualitas Hafalan dan Pemahaman Siswa

Trending Now

Iklan