KOTA SERANG - Perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) yang ke-2 Kebangkitan Rakyat Berjuang Nasional Republik Indonesia (KARABEN RI) di Kawasan Banten Lama, Kelurahan Kasunyatan, Kecamatan Kasemen, Kota Serang, berlangsung meriah dan penuh kebersamaan. Kegiatan ini dihadiri oleh jajaran pengurus KARABEN RI dari tingkat Dewan Pimpinan Nasional (DPN), Dewan Pimpinan Pusat (DPP), Dewan Pimpinan Kabupaten/Kota (DPK), hingga Dewan Pimpinan Cabang (DPC) se-Indonesia.
Dengan tema mempererat silaturahmi antar-lembaga, acara ini juga diisi dengan kegiatan sosial, berupa santunan kepada 70 anak yatim, sebagai wujud kepedulian KARABEN RI terhadap masyarakat. Selain itu, dalam kesempatan tersebut juga dilakukan pengukuhan Surat Keputusan (SK) untuk Provinsi Jawa Tengah, DKI Jakarta, serta DPC di seluruh kecamatan Kota Serang.
Hadir dalam acara ini sejumlah pejabat penting, termasuk Penjabat (Pj) Walikota Serang, Camat Kasemen, sesepuh Banten Lama, serta perwakilan dari Polsek dan Koramil Kasemen, bersama para pengurus dan anggota KARABEN RI dari berbagai daerah.
Ketua DPK KARABEN RI Kota Serang, Rasidi, dalam sambutannya menyampaikan rasa terima kasihnya kepada seluruh pihak yang telah membantu terselenggaranya acara. “Saya sangat berterima kasih kepada semua pihak yang telah mendukung suksesnya perayaan HUT ke-2 KARABEN RI ini. Dukungan tenaga, moril, dan materi yang diberikan sangat berarti bagi kami," ujar Rasidi.
Ia juga memanfaatkan momen tersebut untuk memperkenalkan DPK KARABEN RI di Provinsi Banten, khususnya di Kota Serang, kepada berbagai instansi pemerintah, perusahaan, dan lembaga terkait lainnya. Ia berharap organisasi ini dapat bersinergi dengan berbagai pihak dalam bidang pembangunan, sosial, seni budaya, serta kesejahteraan masyarakat di Kota Serang sesuai dengan visi dan misi KARABEN RI.
Perayaan HUT ke-2 KARABEN RI ini berjalan dengan lancar, aman, dan penuh kehangatan, dihadiri oleh tokoh masyarakat serta warga di lingkungan Banten Lama yang turut meramaikan acara. (Sdr)
Home
KARABEN RI
Ormas
Sosial
HUT Yang Ke-2 KARABEN RI, Sinergi Bersama dan Santunan 70 Anak Yatim di Banten Lama
HUT Yang Ke-2 KARABEN RI, Sinergi Bersama dan Santunan 70 Anak Yatim di Banten Lama



Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
Trending Now
-
STN - Pencak Silat sebagai seni harus menuruti ketentuan-ketentuan, keselarasan, keseimbangan, keserasian antara wirama, wirasa dan wiraga....
-
Oleh: Advokat Suwadi, SH, MH. OPINI - Beberapa kali di beranda facebook atau pun medsos-medsos lainnya, kita tidak jarang menyaksikan foto ...
-
Dok. Lokasi Pembangunan BTS di Jambe Tangerang. (ist) Tangerang - Terkait dana Kompensasi untuk warga soal Proyek pembangunan menara Base T...
-
Dokumentasi : DPW JPMI Banten, Audiensi bersama ULP Kabupaten Pandeglang saat di datangi pada pukul 13:45 Wib Kantor Sepi Rabu, 16/04/25 P...
-
SERANG,- STN. Fahrul Abidilah menghembuskan nafas yang terakhir. Remaja 29 tahun itu tewas setelah dianiaya sekelompok orang yang diduga okn...