"Saya berharap terkait dugaan kasus pengeroyokan ini pihak kepolisian khususnya Metro Jakarta Pusat segera mengusut pelaku," ujarnya, Rabu (18/10/23)
Berawal peristiwa ini terjadi kata H. Akhyar Kamil S.H mengatakan korban berinisial ZLI saat itu sedang bekerja di salah satu warung makan yang berlokasi di daerah kebon melati, Kecamatan TanaH abang jakarta pusat.
"Korban saat itu sedang bekerja di warung makan mie aceh sebagai koki, tiba-tiba ada sekelompok orang datang lalu kemudian langsung diduga menghajar korban," jelasnya.
Atas kejadian ini masih kata Akhyar, korban mengalami luka lebam di kepala hingga memuntah darah, saat ini korban masih dalam dirawat di salah satu ruah sakit di tangerang.
"Muka korban berdarah semua dan sempat muntah darah, kondisi korban saat ini masih dirawat di rumah sakit," tambahnya.
Sementara itu Kuasa Hukum korban ZLI, T Arifin, S.H, M.H mengatakan pihaknya sudah melaporkan peristiwa ini ke pihak polisi. Dengan demikian ia berharap pihak kepolisian segera menangkap para pelaku dan di proses sesuai hukum berlaku.
"Kami sudah melaporkan peristiwa ini ke polisi, saya berharap pihak kepolisian segera menangkap pelaku dan diproses hukum sesuai aturan hukum berlaku," pungkasnya.
Untuk diketahui peristiwa ini dugaan pengeroyokan ini pihak korban didampingi kuasa hukumnya dan Ketum PAS sudah melaporkan ke pihak kepolisian dengan Nomor Laporan : B/2512/X/2023/SPKT/Polres Metropolitan Jakarta Pusat/Polda Metro Jaya.
Editor: Zami