Kembangkan Minat Bakat Era Digital, KORMI Gelar Tournament Mobil Legend

sultannews.co.id
Sabtu | 15:23 WIB Last Updated 2023-09-09T08:23:35Z

Pandeglang - Pengurus Komite Olahraga Rekreasi Masyarakat Indonesia (Kormi) Kabupaten Pandeglang menggelar Tournament Mobil Legend yang bertempat di Rumah Kemasan Kabupaten Pandeglang, pada Sabtu, (9/9/23).


Ketua pelaksana kegiatan, Herul mengatakan kegiatan Turnament mobil legend ini banyak sekali peminat dan antuasias dari para peserta kurang lebih ada 25 tim.


"Kegiatan Turnament ini dilaksanakan secara gratis khusus untuk warga masyarakat yang berdomisili di kabupaten Pandeglang, karena kalau kita buka secara open dari berbagai daerah pasti sangat membeludak pesertanya, katanya.


Sementara itu, Plt Ketua KORMI Kabupaten Pandeglang, Abu Rizal Syifa menyampaikan kegiatan ini untuk memberikan ruang minat dan bakat di era digital, terus latih kemampuan, asah skiil, mari bangun kesatuan dan persatuan para generasi muda khususnya di Kabupaten Pandeglang.


"Kormi siap membina para generasi muda membangun sumber daya manusia melalui bidang olah raga rekreasi masyarakat, salah satunya Mobil Legend masuk kepada cabor di Kormi Kabupaten Pandeglang" jelasnya.


Pengembangan minat dan bakat para anak-anak muda harus terus dirawat dan dibina agar lebih terarah kepada hal-hal yang positif sehingga dapat berkontribusi untuk daerah, lingkungan dan bangsanya.


"Dalam kegiatan Tournament Mobil Legend ini sangat banyak sekali antusias dari para generasi muda di Pandeglang, hal ini harus terus dilanjutkan dan di arahkan agar menjadi prestasi" tutupnya**(SA).

iklaniklan
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Kembangkan Minat Bakat Era Digital, KORMI Gelar Tournament Mobil Legend

Trending Now

Iklan