KKM Kelompok 18 Uniba Lakukan Pengukuran Status Gizi Balita di Pulo Panjang Serang

sultannews.co.id
Sabtu | 01:05 WIB Last Updated 2023-08-18T18:05:35Z

Serang - Kuliah Kerja Mahasiswa (KKM) kelompok 18 Universitas Bina Bangsa ikut berpartisipasi dalam acara posyandu balita dan ibu hamil Jum'at, (18/08/2023). 


Kegiatan tersebut bertempat di Kampung Peres Desa Pulo Panjang, Kecamatan Pulo Ampel, Kabupaten Serang Banten. 


Kegiatan posyandu yang merupakan kegiatan rutin bulanan yang diadakan oleh kader posyandu desa untuk pemeriksaan kesehatan dasar terhadap balita dan ibu hamil.


Ketua kelompok KKM 18 UNIBA, Rizki Maulana mengatakan, "selama pelaksaan kegiatan, kami membantu kegiatan posyandu seperti menimbang bayi, mengukur lingkar kepala, mengukur tinggi badan bayi dan membagikan makanan tambahan untuk balita dan ibu hamil.


"Penyelenggaraan posyandu dimulai pada pukul 09.00-12.00 WIB, untuk memberikan kemudahan kepada masyarakat dalam memperoleh pelayanan kesehatan dasar atau sosial untuk menurunkan angka kematian ibu dan angka kematian bayi. Kegiatan yang dilakukan yaitu meliputi pengukuran status gizi anak dengan cara mengukur berat badan serta memberikan MPASI kepada balita di Kp. Peres," paparnya


Peserta posyandu (balita dan ibu hamil) yang telah melakukan pemeriksaan akan mendapatkan PMT (Pemberian Makanan Tambahan) berupa biskuit. 


Kader posyandu Kampung Peres turut mengucapkan terima kasih atas bantuan dari anak-anak KKM kelompok 18 UNIBA, karena telah membantu melakukan pemeriksaan terhadap Balita yang ada di Posyandu desa Pulo Panjang.


Dosen pembimbing lapangan (DPL) kelompok 18 Moh Fikri Tanzil Mutaqin, M.Pd mengatakan bahwa pengukuran status gizi balita harus dilakukan secara rutin, mengingat akhir-akhir ini kasus stunting menjadi perhatian khusus. 


Sehingga ibu-ibu khususnya di wilayah pesisir perlu secara sigap mengentaskan permasalahan tersebut. Dengan hadirnya pengukuran gizi pada balita, ibu dapat mengetahui kondisi yang terjadi, serta dapat secara preventif mencegah gejala-gejala permasalaha gizi yang terjadi. 


Selain itu Fikri berpesan kepada mahasiswa yang sedang melakukan KKM untuk terus terlibat aktif dalam membantu peningkatan kesadaran Kesehatan masyarakat khususnya yang berada di Kp. Peres Desa Pulo Panjang tersebut. [Fzy/*]

iklaniklan
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • KKM Kelompok 18 Uniba Lakukan Pengukuran Status Gizi Balita di Pulo Panjang Serang

Trending Now

Iklan