Agus Sutarto Tunjukan Rasa Kepedulian di Malam Puncak Semarak HUT RI ke-78

sultannews.co.id
Minggu | 11:40 WIB Last Updated 2023-08-20T04:40:49Z

Serang - Agus Sutarto salah satu tokoh muda dan Bakal calon anggota legislatif (Bacaleg) DPRD Kota Serang, Daerah Pilih (Dapil) IV Curug - Walantaka, ikut ambil bagian sebagai salah satu donatur dalam rangka memeriahkan semarak Hari Ulang Tahun Republik Indonesia (HUT RI) ke-78 dilingkungan RW 005, Perumahan (Perum) Puri Anggrek, Kelurahan Kalodran, Kecamatan Walantaka, Kota Serang, Provinsi Banten.


Dalam sambutannya di acara malam puncak semarak HUT RI ke-78 yang diselenggarakan di RW 005 Perum Puri Anggrek, Agus Sutarto mengucapkan rasa terimakasih dan apreasiasi kepada seluruh warga dan segenap panitia yang sudah bekerja keras dalam menyusun kegiatan dan perlombaan untuk menyambut hari Kemerdekaan Republik Indonesia.


"Sangat luar biasa, kekompakan panitia dalam mempersiapkan acara sejak awal hingga perayaan malam puncak yang meriah ini, mudah-mudahan kekompakan ini dapat terus terjalin bukan hanya dalam kegiatan ini saja, melainkan dalam kegiatan sosial kemasyarakatan lainnya," kata Agus Surtato yang juga selaku Bendahara Partai PAN DPD Kota Serang itu. Sabtu malam, 19 Agustus 2023.


Disela sambutan diatas panggung, terlihat Agus Sutarto menunjukan sebuah kepeduliannya, terhadap salah satu petugas keamanan di RW 005 dengan memberikan bantuan biaya pendidikan secara langsung untuk anak dari petugas keamanan tersebut, yang hampir tidak bisa menlanjutkan pendidikan akibat terbentur dengan biaya.


"Kepedulian yang kami berikan saat ini bukan berarti ingin terlihat atau bentuk dari ria, tapi semata-mata untuk membantu meringankan beban agar anak tersebut bisa terus bersekolah sehingga nanti kemudian dapat menjadi generasi yang terdidik dan terpelajar," tutup Bacaleg partai PAN Dapil Curug- Walantaka Kota Serang itu. [*/Red]

iklaniklan
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Agus Sutarto Tunjukan Rasa Kepedulian di Malam Puncak Semarak HUT RI ke-78

Trending Now

Iklan