Perihal Kegiatan Jalan Buniayu-Pagedangan Udik, DBMSDA Kabupaten Tangerang Diduga Tutup Mata

sultannews.co.id
Senin | 17:09 WIB Last Updated 2023-07-31T10:09:15Z

Tangerang - Terkait dengan adanya dugaan kejanggalan pada kegiatan peningkatan Jalan Buniayu - Pagedangan Udik yang baru saja selesai dikerjakan oleh CV. Berkah Anugerah Pratama, Endang selaku Kepala Bidang Bina Marga di Dinas Bina Marga dan Sumber Daya Air (DBMSDA) Kabupaten Tangerang diduga tutup mata.


Pasalnya, ketika dikonfirmasi mengenai adanya kekurangan ketinggian betonisasi dan penggunaan pembesian dowel yang tidak persegmen, melalui pesan WhatsApp, Endang tidak menjawab dan merespon beberapa pertanyaan yang diajukan.


Menyikapi hal tersebut, Cecep, RH Ketua DPD LSM Aliansi Pemantau Kinerja Aparatur Negara (APKAN) sangat menyangkan dengan sikap Kabid BM Dinas Bina Marga dan Sumber Daya Air (DBMSDA) Kabupaten Tangerang.


Dimana menurutnya, seharusnya pejabat publik itu bisa menerima masukan ataupun informasi yang diberikan. Apalagi informasi tersebut bersifat membangun untuk pembangunan di wilayah Kabupaten Tangerang.


"Kepala Bidang Bina Marga ataupun biasa disebut sebagai Pejabat Pembuat Komitmen (PPK) seharusnya menerima informasi kegiatan yang diduga melakukan penyelewengan kegiatan. Apalagi ini kegiatannnya bersumber dari APBD Kabupaten Tangerang," kata Cecep, Senin (31/07/2023).


Ditambahkan Cecep, apabila pihak DBMSDA Kabupaten Tangerang melalui Kepala Bidang Bina Marga tidak merespon informasi ataupun masukan dari kami, apakah mungkin yang bersangkutan tutup mata dengan adanya dugaan kejanggalan pada kegiatan peningkatan Jalan Buniayu - Pagedangan Udik.


"Jangan sampai saya punya asumsi bahwa pihak DBMSDA Kabupaten Tangerang tutup mata dengan adanya dugaan kerugian negara terhadap kegiatan yang dilaksanakan oleh CV. Berkah Anugerah Pratama," tambahnya.


Sementara itu, pihak CV. Berkah Anugerah Pratama ketika dikonfirmasi via pesan WhatsApp tidak merespon.


Sekedar diketahui, kegiatan peningkatan Jalan Buniayu - Pagedangan Udik dengan nilai anggaran Rp 2.400.748.000,00 bersumber dari APBD Kabupaten Tangerang tahun anggaran 2023 yang sedang dikerjakan CV. Berkah Anugerah Pratama dalam tahapan pekerjaannya diduga mengurangi kubikasi ketinggian beton. [Din/*]

iklaniklan
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Perihal Kegiatan Jalan Buniayu-Pagedangan Udik, DBMSDA Kabupaten Tangerang Diduga Tutup Mata

Trending Now

Iklan