Pabrik Kasur di Tenjo Bogor Terbakar, Petugas Kewalahan Padamkan Api

sultannews.co.id
Selasa | 22:02 WIB Last Updated 2023-02-15T18:48:23Z


STN, Bogor | Kebakaran hebat melanda sebuah pabrik pembuatan kasur busa PT Grantec Jaya Indonesia yang berlokasi di Kecamatan Tenjo, Kabupaten Bogor Jawa Barat Selasa petang (7/2/2023). Besarnya api yang membakar pabrik membuat petugas pemadam kebakaran kewalahan.


Sejumlah karyawan pun sempat berjibaku menyelamatkan aset pabrik. Sejumlah kasur busa hasil industri tampak dievakuasi menuju luar pabrik agar tidak ikut terbakar.


Api terlihat terus membesar hingga menimbulkan kepulan asap membubung tinggi. Besarnya kebakaran bahkan bisa terlihat hingga tiga kilometer dari lokasi.


Berikut Vidio Selengkapnya: https://youtu.be/OcHkE9DmW8w

Hembusan angin ditambah material pabrik yang mudah terbakar membuat kobaran api terus membesar. Sejumlah pekerja yang masih mengevakuasi Asep pabrik pun terlihat diperingatkan agar menjauh supaya tidak terjebak api.


Sementara itu guna memadamkan kobaran api, sejumlah petugas pemadam kebakaran dari Sektor Cibinong, Ciawi, Parung dan Parung panjang diterjunkan ke lokasi.


Kepala Seksi Kedaruratan Damkar Cibinong Asan Dolar menyatakan saat ini petugas masih berusaha melakukan pemadaman, namun karena besarnya api membuat petugas kewalahan.


"Saat ini kami masih berusaha melakukan pemadaman api," ungkap Asan.


Hingga kini belum diketahui pasti penyebab kebakaran,namun akibat musibah ini diperkirakan merugikan mencapai miliaran rupiah. [Red]

iklaniklan
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Pabrik Kasur di Tenjo Bogor Terbakar, Petugas Kewalahan Padamkan Api

Trending Now

Iklan