Hadapi Pemilu 2024, Partai Bulan Bintang DPW Provinsi Banten Konsolidasi Penguatan Bacaleg

sultannews.co.id
Sabtu | 20:35 WIB Last Updated 2023-02-04T13:38:05Z

 


STN, Kota Tangerang | Ketua Badan pemenangan pemilu (BAPPILU) partai bulan bintang (PBB) Ir. Agus setiawan di dampingi Sekertaris Dewan Perwakilan Wilayah (DPW) Provinsi Banten Sri Burhana melakukan sosialisasi ke sekertariat DPC PBB Kota Tangerang.  


Kedatangan ketua BAPPILU dan Sekwil PBB DPW Provinsi Banten disambut baik oleh ketua BAPPILU DPC PBB Kota Tangerang Darmawan Putra Gumay dan didampingi oleh ketua DPC PBB Kota Tangerang Susanto, S.kom beserta jajaran.



Pada kesempatan itu ketua BAPPILU PBB DPW Provinsi Banten menyampainkan beberapa point pada pertemuan ini salah satunya soal Sainte League untuk Pemilihan Legistaif (Pileg) tahun 2024 mendatang.


"Sosialisasi terhadap sistem di Pileg 2024 yaitu St League dan juga dijelaskan pula jadwal pemilu, rekening dana kampanye, syarat Bacaleg, pola-pola St League serta fokus tugas saksi dari Bappilu. Hal itu perlu disampaikan agar strategi pemenangan lebih terstruktur dan fokus,"Ujar Agus kepada media, Sabtu (4/2/23).


Hal itu senada juga di sampaikan oleh Sekwil PBB DPW Provinsi Banten Sri Burhana pertemuan ini dalam rangka konsolidasi dan penguatan sistem pemilu yang akan dilaksanakan oleh KPU di 2024 ini artinya DPC kota Tangerang harus siap melaksanakan tahapan pemilu baik itu proporsional terbuka maupun proporsional tertutup.


“ kami juga akan menjelaskan dari sistem kedua sistem tersebut apabila diterapkan oleh MK baik yang pertama maupun kedua artinya dari tingkat TPC PAC Ranting maupun kelurahan harus siap melaksanakan tahapan-tahapan pemilu baik di tingkat pusat maupun daerah,” Jelasnya.


Target dari DPC kota Tangerang lanjut Sri Burhana menjelaskan yaitu 4 kursi anggota dewan DPC Kota Tangerang dan juga kepada BAPPILU kami berpesan harus mempersiapkan manajemen saksi dan merekrut saksi-saksi potensial, kompeten.


“ agar dapat menjalankan tugas dengan baik kami akan merekrut saksi-saksi yang berpotensial kemudian Bacaleg-nya juga harus tersusun rapih dan melaksanakan Diklat partai yang mana nanti juga akan disiapkan dari sisi fakta integritasnya di masing-masing DPC khusus DPC kota Tangerang ini yang dinahkodai Susanto sebagai Ketua DPC dan Darmawan sebagai Ketua Bappilu Cabang Kota Tangerang Insya Allah target 6% DPR pusat tercapai dan juga DPRD Provinsi dan Kota juga mudah-mudahan mendapatkan alokasi kursi di tingkat daerah,” tambahnya.


Sementara ketua Lembaga Bantuan Hukum (LABH) Bulan Bintang (BB) Suwadi,SH, MH mengatakan untuk pemilu 2024 Fokus pada perekrutan saksi untuk ruang lingkup C1 sebagai bukti hukum saat perselisihan dan hindari money politic. 


“untuk saat ini pokus pada rekrut saksi lingkup C1 dan memberikan pemahaman soal money politic hal itu harus di hindari,” Singkatnya. [Red]

iklaniklan
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Hadapi Pemilu 2024, Partai Bulan Bintang DPW Provinsi Banten Konsolidasi Penguatan Bacaleg

Trending Now

Iklan